Home Nasional Daerah Politik Ekonomi Hukrim Olahraga LifeStyle Peristiwa Pendidikan Internasional Indeks
 
Menolak Bayar Uang Pungli, Pedagang Pasar Panam Dijadikan Tersangka di Polsek Binawidya
Minggu, 30-11-2025 - 16:45:54 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, OPSINEWS.COM-Pekanbaru -Seorang pedagang sayur di Pasar baru panam yang menolak membayar uang pungli sewa meja Rp3 juta kepada preman dijadikan tersangka oleh penyidik Polsek Binawidya.

Wanita berusia (55 th) bernama Desmawati mengungkapkan  sekitar bulan Desember 2023 Rio Rahman bersama kelompoknya  membuat sekitar 30 meja dan diletakkannya di sepanjang lapak pedagang sayur pasar baru panam, Jika pedagang menolak membayar sewa meja itu maka pedagang diancam diusir dan digantinya dengan pedagang lain.

Video Rio Rahman meminta sewa meja kepada pedagang pasar baru panam menjadi viral, didalam video itu terlihat Rio Rahman mengakui sebagai pemilik pasar baru panam meminta uang Rp3 juta kepada pedagang dengan dalih pasar tersebut Milik bapaknya, itulah alasannya membuat meja sendiri dan diletakkan diatas lapak pedagang, Jika pedagang menolak membayar sewa meja itu maka pedagang diancam diusir dan digantinya dengan pedagang lain.

Didalam video viral itu Rio Rahman juga melontarkan ucapan seperti orang kebal hukum, "bagi yang keberatan silahkan laporkan ke Polsek Tampan/Binawidya,"kata Rio Rahman sambil menunjuk kearah pedagang, seolah-olah ia sudah Kong kalikong dengan oknum Polsek Binawidya, buktinya ketika Desmawati melaporkan kejadian tersebut ditolak oleh petugas petugas Polsek Binawidya.

Terkait viralnnya video pedagang diancam dan di pungli di pasar Simpang baru, Kadisperindag kota Pekanbaru saat itu Zulhelmi Arifin, menyampaikan agar pedagang yang merasa dirugikan silahkan melapor ke aparat penegak hukum 

"Terkait pungutan liar ini yang berhak melaporkan (ke Polisi), tentu yang merasa dirugikan. Pedagang silahkan lapor ke aparat penegak hukum, itu yang disampaikan PTUN kepada kami," kata Kepala Disperindag Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Rabu Rabu, 6 September 2023.

Desmawati yang saat ini dijadikan tersangka oleh penyidik Polsek Binawidya Iptu Wibisono sempat mendatangi kantor Polsek Binawidya hendak melapor karena merasa terancam oleh Rio Rahman, namun saat itu pihak petugas Polsek Binawidya menolak laporannya.

"Kami bersama pedagang lainnya sudah datang ke Polsek Binawidya untuk melaporkan Rio Rahman yang mengancam dan minta sewa meja kepada setiap pedagang yang diletakkannya meja justru ditolak oleh petugas Polsek Binawidya,"ujar pedagang saat itu.

Lantaran laporannya ditolak di Polsek Binawidya, Desmawati bersama pedagang lainnya mempertanyakan kepada petugas Disperindag yang mengutip uang retribusi dipasar panam dan pengurus (APPSI) Asosiasi Padagang Pasar seluruh Indonesia  komisariat Pasar Baru panam terkait persoalan meja yang diletakkan Rio Rahman diatas lapak pedagang, kemudian disarankan oleh petugas Disperindag dan pengurus (APPSI) agar meja itu dipindahkan ketempat lain 

Kemudian semua pedagang yang menolak membayar memindahkan meja itu kesamping Pasar baru Panam, tak lama kemudian Rio Rahman mengancam pedagang melaporkan Ke polisi dengan tuduhan pengrusakan.

Rio Rahman mantan Narapidana kasus pemerasan pedagang pasar baru dengan modus yang sama yakni; minta sewa meja Rp6 juta kepada pedagang justru  melaporkan pedagang yang memindahkan meja ke Polsek Binawidya berdasarkan laporan polisi LP/B/750/VII/2025.

Desmawati pedagang pasar baru panam dipanggil Polsek Binawidya menghadap penyidik Iptu Wibisono Senen 1 Desember 2025 untuk dimintai keterangannya sebagai tersangka dalam perkara dugaan tindak pidana barang siapa dengan sengaja melawan hukum menghilangkan barang sesuatu yang seluruhnya atau sebagian milik orang lain yang terjadi pada hari Jumat 08 September 2023 di pasar baru panam kelurahan Tuah karya kecamatan Tuah Madani kota Pekanbaru sebagimana dimaksud dalam pasal 407 KUHAP.

Hingga berita ini dilansir, pihak Polsek Binawidya belum dapat dikonfirmasi.

Catatan kasus pelapor Rio Rahman sudah dilansir berita oleh media online Kamis 20 Januari 2022 dengan judul berita; 

Rio Rahman Pelaku Pemerasan di Pasar Baru Panam Divonis 7 Bulan 15 Hari 

Pelaku pemerasan dipasar baru panam Rio Rahman divonis (7) tujuh bulan (15) lima belas hari penjara karena melakukan pemerasan sewa meja, dengan amar putusan Terdakwa Rio Rahman Als Rio Bin (Alm) Yasman, telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “Pemerasan” sebagaimana  dalam dakwaan tunggal Penuntut Umum Edhie Junaidi Zarly SH, berdasarkan perkara No.1119/Pid.B/2021/PN Pbr. 

Menjatuhkan pidana kepada Terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 7 (tujuh) bulan 15 (lima belas hari) Senin,17 Januari 2022.

Menetapkan masa penangkapan dan penahanan yang telah dijalani Terdakwa dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan;

Menetapkan Terdakwa tetap berada dalam tahanan, Menetapkan barang bukti berupa:

Kwitansi pembayaran sewa meja sebesar 6 Juta,1(satu) buah meja jualan yang sudah terpotong.

1. (satu) rangkap foto copy surat Keputusan Kepala Badan Pertanahan Nasional No: 97/HPL/BPN/2003 pada tanggal 10 Novemmber 2003 yang telah dilegalisir sesuai dengan aslinya tanggal 23 Juli 2021.

1. (satu) rangkap foto copy Surat Keterangan Riwayat Pemilikan/Penguasaan Tanah warna hijau yang didalamnya berisi Surat Keterangan Riwayat Pemilikan / Penguasaan tanahNo: 32/036-SK/VI/98 tanggal 09 April 1998.

1. (satu) lembar surat dari Kepala Disperindag Kota Pekanbaru pada tanggal 11 Februari 2019 kepada Sdr.YASMAN dengan nomor surat:
5112.2/DPP04.1/190 pembatalan aktifitas di pasar simpang kemudian pada tanggal 20 Januari 2020.

Sementara itu adek kandungan Rio Rahman Bayu yang terlibat kasus pemerasan pedagang pasar baru panam sampai saat ini masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) yang diterbitkan Polsek Binawidya lantaran Bayu berhasil melarikan diri saat hendak ditangkap polisi dirumah orang tuanya dijalan merpati sakti.(Tim)




 
Berita Lainnya :
  • Kapolsek Binawidya Berkunjung Ke Pasar Baru Panam Bersilahturahmi  Deng Pedagang Dan Pengurus APPSI
  • 2 Korban Laka Tunggal di Koridor PT RAPP Ternyata Karyawan BPR Dana Amanah Pelalawan
  • Polres Serdang Bedagai Gelar KRYD THM, Ciptakan Keamanan dan Ketertiban Wilayah Malam Hari
  • Klarifikasi Kepala BPJS Kesehatan Sergai Risdamayani Sarumaha: Rujukan Pasien Emergency Ditegaskan Sesuai Indikasi Medis
  • Kebakaran Maut di Labuhan Bilik: Luka Tak Sekadar Terbakar, Keluarga Minta Polisi Buka Semua Fakta
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Kapolsek Binawidya Berkunjung Ke Pasar Baru Panam Bersilahturahmi  Deng Pedagang Dan Pengurus APPSI
    02 2 Korban Laka Tunggal di Koridor PT RAPP Ternyata Karyawan BPR Dana Amanah Pelalawan
    03 Polres Serdang Bedagai Gelar KRYD THM, Ciptakan Keamanan dan Ketertiban Wilayah Malam Hari
    04 Klarifikasi Kepala BPJS Kesehatan Sergai Risdamayani Sarumaha: Rujukan Pasien Emergency Ditegaskan Sesuai Indikasi Medis
    05 Kebakaran Maut di Labuhan Bilik: Luka Tak Sekadar Terbakar, Keluarga Minta Polisi Buka Semua Fakta
    06 Kepala BPJS Kesehatan Sergai Belum Beri Penjelasan Substantif, Transparansi Rujukan Pasien Emergency Dipertanyakan
    07 RSUD Kumpulan Pane Tegaskan Tidak Pernah Menolak Pasien, Klarifikasi Isu Viral Dugaan Penolakan
    08 Upacara Pemakaman Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH Berlangsung Khidmat di Sei Rampah
    09 Polsek Dolok Masihul Amankan Tiga Buruh Bangunan, Dua Batang Diduga Pohon Ganja Ditemukan di Dapur Rumah
    10 22 Tahun Pemekaran Sergai, Warga Naga Raja I dan Panglong Masih Terjebak Jalan Lumpur Sejak Zaman Kemerdekaan
    11 Pasien BPJS Emergency Terkendala Rujukan, Respons Kepala BPJS Sergai Dinilai Minim Klarifikasi
    12 Diduga Kepsek SMAN 2 Kampar Hambat Pembangunan Koperasi Merah Putih, Warga Angkat Bicara Ada dengan Kepsek Ini
    13 Kapolres Sergai Hadiri Rapat Paripurna Hari Jadi ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai
    14 Pasien BPJS Alami Kendala Rujukan, Puskesmas Desa Pon Tak Terbitkan Rujukan Lanjutan
    15 Mengawali Tahun 2026 dengan Kasih, Warga Jemaat BNKP Pos Pelayanan Sei Rampah Berbagi Berkat untuk Anak Panti Asuhan Damai Indah
    16 Polres Serdang Bedagai Gelar Upacara Kenaikan Pangkat 51 Personel Periode Januari 2026
    17 Kapolres Sergai Lakukan Pengecekan Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026
    18 BAPENDA ROHIL AJAK MASYARAKAT BAYAR PAJAK TEPAT WAKTU, DUKUNG PEMBANGUNAN DAERAH
    19 Polres Sergai Gelar Apel Pengamanan Malam Tahun Baru 2026, Tekankan Kondusivitas dan Kepedulian Sosial
    20 Satreskrim Polres Sergai Ungkap Kasus Peredaran Uang Palsu, Sita Ratusan Lembar Pecahan Rp100 Ribu
    21 Kapolres Sergai Pimpin Rilis Akhir Tahun 2025, Paparkan Kinerja dan Capaian Penegakan Hukum
    22 Pemko Tebing Tinggi Perkuat Silaturahmi dan Sinergi Bersama Insan Pers di Akhir Tahun 2025
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © OPSINEWS.COM | Transformasi untuk Publik