Home Nasional Daerah Politik Ekonomi Hukrim Olahraga LifeStyle Peristiwa Pendidikan Internasional Indeks
 
Dua Orang Pelaku Pengedar Sabu dan Satu Orang Bandar, Ditangkap BNN Kabupaten Batu Bara
Minggu, 10-09-2023 - 14:08:54 WIB
TERKAIT:
   
 

Batu Bara, Sumut. OPSINEWS.COM - Tim Berantas BNN Batu Bara yang dipimpin oleh Kepala BNN Kabupaten Batu Bara , AKBP Zainuddin, S.Ag, S.H, M.H  menggerebek lokasi peredaran Narkoba di dusun Pekan Jumat Desa Pakam dan di dusun  Pengajian Desa Lalang, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara (Sumut),  Kamis (7/9/2023) sekira pukul 15.00 wib.

Tersangka  yang ditangkap di dusun Pengajian Desa Lalang sebanyak 2 orang  yaitu : berinisial HR alias Incek, umur 43 tahun , laki-laki, alamat Desa Sei Baru Kecamatan Panai Hilir Kabupaten Labuhanbatu dengan barang bukti berupa 1 paket kecil sabu bruto 0,7 gram, 1 unit HP dan satu bungkusan berisi plastik klip kosong.

Kemudian, berinisial RS, umur 42 tahun, laki-laki, alamat dusun Antara, Desa Pematang Cengkering, Kecamatan Medan Deras, Kabupaten Batubara dengan barang bukti berupa 3 paket sedang sabu bruto 2,20 gram, 1 paket kecil sabu Berat 0,12 gram dan 2 bungkusan berisi plastik klip kosong, 1 unit HP, 1 pipet bentuk sekop dan ribuan uang tunai. Keterangan kedua tersangka bahwa mereka berperan sebagai sales menjualkan sabu milik Bandar initial WD alias Ewin.

Pada waktu bersamaan Tim Berantas BNN Kabupaten Batu Bara juga melakukan penangkapan di Tempat Kejadian Perkara (TKP) Dusun Pekan Jumat,  Desa Pakam, Kecamatan Medang Deras. Tersangka yang diamankan yaitu WD alias Ewin, umur 41 tahun, laki-laki alamat Dusun Teluk Baru, Desa Medang Deras, Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara. Dari tersangka disita berupa 1 paket sedang sabu bruto 1,40 gram dan 1 unit Hp.

Tim BNN melakukan pengembangan menggeledah rumah di dusun  Simpang Galon Desa Pakam.  Rumah tersebut   dikontrakan oleh WD alias Ewin utk ditempati oleh anggotanya Incek dan Bibi Cs. Saat penggeledahan yg disaksikan oleh Kadus dan Istri tersangka, ditemukan satu paket kecil sabu di ruangan tamu percisnya dibawah ambal tidur. Istri ewin berinisial JM, umur 43 tahun alamat Desa Medang Kecamatan medang Deras menerangkan bahwa rumah tersebut dikontrakkan oleh suaminya namun jarang  ditempati.

Menurut Kepala Dusun, Mulyono rumah kontrakan tersebut sangat  meresahkan warga, terutama  saat larut malam, banyak orang tak dikenal menginap di rumah tersebut.

Selanjutnya Tim Berantas BNN Batu Bara melakukan penggeledahan di rumah tersangka WD alias Ewin TKP Dusun Teluk Baru Desa Medang deras namun tidak ditemukan barang bukti.

Kronologis penangkapan berawal warga resah dan mengirimkan chat dan photo para pengedar narkoba di kebun sawit di Desa Lalang, Kecamatan Medang Deras. Tim berantas melakukan penyelidikan, dari beberapa orang yang kelihatan dalam photo, 2 tersangka berhasil diamankan sedangkan yang lain melarikan diri.

Dalam pemeriksaan,  tersangka Incek dan RS menerangkan hasil penjualan disetor kepada Ewin senilai 700 ribu per gram, dan mendapat keuntungan minimal 50 ribu per gram. sedangkan Ewin mendapatkan sabu dari inisial ZL (dalam lidik).

Hasil pemeriksaan  ketiga tersangka yang merupakan residivis cukup bukti di jerat dan ditahan Pasal 114 ayat (1) Subs Pasal 112 ayat (1) UU 35 Tahun 2009 ttg Narkotika. Sedangkan Istri tersangka Ewin yg turut diamankan dan diperiksa sebagai saksi, setelah dilakukan pemeriksaan dan interogasi tidak cukup bukti keterlibatannya dan telah dikembalikan kepada keluarganya dengan diberitahukan kepada Kepala dusunnya.

Kepala BNN Batubara, AKBP Zainuddin., S.Ag, S.H, M.H mengharapkan untuk bersinergi  melaksanakan program P4GN sesuai Inpres 02 thn 2020 dalam rangka mewujudkan Indonesia Bersinar terkhusunya Batu Bara bersinar (bersih narkoba) terutama perangkat desa aktif memantau penghuni2 rumah kontrakan. (Mendrova)




 
Berita Lainnya :
  • Pimpinan Pondok Pesantren Sri Muslim Mardatillah di duga Cabuli 12 Santri Dan Santriwati di Kota jambi
  • Terkait Dugaan Buruknya Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Kecamatan Gunungsitoli Idanoi, Kadis Kesehatan Kota Gunungsitoli Tidak Mau Jawab Konfirmasi Wartawan
  • Panglima TNI dan Ketua Komnas HAM Tanda Tangani MoU untuk Peningkatan Kerjasama Pemajuan dan Perlindungan HAM
  • Polres Sergai Laksanakan Donor Darah di Aula Patriatama Polres Sergai Dalam Rangka HUT Ke-73 Humas Polri Tahun 2024
  • TOKOH Muda Yandri Sinlaeloe, Tegaskan Melki Dan Jhoni Harapan Baru Masyarakat NTT
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Pimpinan Pondok Pesantren Sri Muslim Mardatillah di duga Cabuli 12 Santri Dan Santriwati di Kota jambi
    02 Terkait Dugaan Buruknya Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Kecamatan Gunungsitoli Idanoi, Kadis Kesehatan Kota Gunungsitoli Tidak Mau Jawab Konfirmasi Wartawan
    03 Panglima TNI dan Ketua Komnas HAM Tanda Tangani MoU untuk Peningkatan Kerjasama Pemajuan dan Perlindungan HAM
    04 Polres Sergai Laksanakan Donor Darah di Aula Patriatama Polres Sergai Dalam Rangka HUT Ke-73 Humas Polri Tahun 2024
    05 TOKOH Muda Yandri Sinlaeloe, Tegaskan Melki Dan Jhoni Harapan Baru Masyarakat NTT
    06 Kapolres Sergai AKBP Jhon Sitepu menghadiri acara pengambilan sumpah dan janji anggota DPRD Kabupaten Sergai 2024 - 2029
    07 Ada apa degan Polresta Jambi Terkesan Tutup Mata' Puluhan Sopir Tidak Bekerja Akibat Perbuatan Acok (Budiharjo) Tutup Akses jalan Sepihak
    08 Kepala Dinkes Gunung Sitoli di Minta Evaluasi Kinerja Kepala UPTD Puskesmas Gunungsitoli Idanoi, Pelayanan Kesehatan Dinilai Buruk
    09 30 hari menjelang Pencoblosan, Pilkada Kampar Panas Berpotensi Terjadi Money Politik Brutal?
    10 Ketua DPRD Kampar Ahmad Taridi dan wakil Ketua Iib Nursaleh Resmi di Lantik, Masa Jabatan Periode 2024 - 2029
    11 Usai Dilantik Ketua DPRD Kampar, Ahmad Taridi SH,i. Begini Tanggapannya Terkait Galian C Yang Tidak Kantongi Izin
    12 45 Orang Anggota DPRD Kabupaten Sergai Masa Jabatan Tahun 2024 - 2029 Resmi Dilantik
    13 PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS PPS DAN PSD KEJAKSAAN TINGGI MALUKU BERSAMA PEMERINTAH PROVINSI MALUKU
    14 Gregorius Ronald Tannur Ditangkap dan Dijebloskan Ke Rutan Medaeng Oleh Tim Kejati Jatim Dan Kasipidum Kejari Surabaya Ali Prakoso Ke Rumah Tahanan Klas l Medaeng Surabaya
    15 Ratusan Relawan Ridwan Kamil Suswono RIDO Padati Pelataran DPP Partai Golkar Jakarta
    16 KBPA Apresiasi Kejagung Ungkap Permainan Uang Perkara Ronald Tannur
    17 Panglima TNI Hadiri Retreat Kabinet Merah Putih di Magelang
    18 Miris Puskesmas Gunungsitoli Idanoi Kehabisan Obat Alasan Tidak di Salurkan Dinas Kesehatan Hingga Keluarga Pasien di Suruh Beli Obat di Luar Sesuai Resep Dokter
    19 Terkesan Bandel, Galian Tanah Uruk Ulie Masih Beroperasi di Belakang Stanum Tanpa di Sentuh Polisi
    20 Ali Lubis Hadiri Deklarasi Dukungan Bang Japar Untuk Ridwan Kamil - Suswono
    21 Viral Video Dugaan Paslon Bijak Bagi-bagi Duit, Hipemarohi Gelar Audiensi Dengan Bawaslu
    22 HUT Ke-73 Humas Polri, Polres Sergai Gelar Kegiatan Jum'at Berkah Pemberian Bantuan Sosial di Sejumlah Masjid dan Mushollah
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © OPSINEWS.COM | Transformasi untuk Publik