Home Nasional Daerah Politik Ekonomi Hukrim Olahraga LifeStyle Peristiwa Pendidikan Internasional Indeks
 
Polisi Buru Pengemudi Moge Diduga Todongkan Pistol ke Warga di Ciledug
Rabu, 04-05-2022 - 15:33:16 WIB
Ilustrasi
TERKAIT:
   
 

OPSINEWS.COM - Video rekaman seorang pengemudi motor gede (moge) yang diduga menodongkan senjata api (senpi) kepada seorang warga di Ciledug, Kota Tangerang, viral di media sosial. Video yang diunggah akun Instagram @ciledug24jam, kini sedang diselidiki pihak kepolisian. Kejadian itu telah dilaporkan di Jalan H Gedad, Ciledug, Kota Tangerang pada Sabtu (30/4) sekitar pukul 17.30 WIB.

"Ketika korban dan tersangka sama-sama saling membawa sepeda motor kemudian terjadi cekcok mulut dan selanjutnya pelaku memukul korban dengan mengunakan senpi," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan dalam keterangannya, Rabu (4/5).

Zulpan menyampaikan bahwa usai video itu viral, jajaran Unit Reskrim Polsek Ciledug mengecek lokasi dan mencari korban serta saksi-saksi.

Setelah bertemu dengan korban, pihak kepolisian pun meminta agar korban membuat laporan ke Polsek Ciledug. Laporan itu terdafttar dengan nomor LP/B/IV/2022/SPKT/ RESTRO TANGERANG KOTA, Tanggal 3 Mei 2022.

"Dan mendampingi korban untuk melakukan visum ET revertum untuk proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut," ucap Zulpan.

Sampai saat ini, kata Zulpan, kepolisian masih menyelidiki peristiwa tersebut. Termasuk, mencari identitas dan mengejar pelaku.

"Identitas pelaku masih dalam penyelidikan," ujarnya.

Perlu diketahui dalam video berdurasi kurang dari satu menit yang diunggah akun Instagram @ciledug24jam, terlihat pengemudi moge itu menggunakan jaket warna hitam.

Masih dalam video itu, terduga pelaku tampak memegang benda diduga senpi di tangan kanannya. Setelahnya, korban juga nampak memukul terduga pelaku menggunakan helm warna putih.

Selanjutnya, pengemudi moge dengan nomor polisi B-3578-SZX itu terlihat memasukan benda diduga senjata api berwarna hitam ke dalam tas ranselnya.

"Tolong banget min, aku sekeluarga butuh info tentang orang ini, dia memukul sodara saya pakai beceng," tulis keterangan pada unggahan itu.

Dalam keterangan itu, disebut jika kejadian pemukulan terjadi Sabtu, sore hari. Ketika masyarakat banyak yang mencari takjil di jalan dengan kondisi lalu lintas yang padat.

Lantas, masih dalam keterangan tersebut. Seorang pria yang menaiki motor gede (moge) itu lalu mengomel kepada korban karena tak terima dinasehati.

"Karena lama lama ganggu,akhirnya di tegurlah sama sodara saya DENGAN SOPAN DAN NADA SANTAI 'sabar pak, namanya juga lagi pada beli takjil, Entah kesetanan apa itu bapak langsung parkir, ngeluarin beceng, dan langsung nyamperin sodara saya," katanya.

"Dipukullah mukanya pake beceng itu sampe sobek dan mimisan (tidak ada video karna semua kejadian betul2 tiba2, tidak ada yng sangka jg akan dipukul pake BECENG). Ga kebayang gimana sakit dan kagetnya diperlakuin kaya gitu," tambahnya.

"Nah di video itu posisi sodara saya yang lg bales dengan pukul pake helm. Kliatan ko di video dia nahan nangis dan sakit, mukul jg udah sempoyongan. Dia masukin beceng diem-diem ke tasnya."

sumber:merdeka.com




 
Berita Lainnya :
  • Dit Binmas Polda Sumut Lakukan Pembinaan Intensif Personel Bhabinkamtibmas di Wilayah Polres Sergai
  • Kapolsek Binawidya Berkunjung Ke Pasar Baru Panam Bersilahturahmi  Deng Pedagang Dan Pengurus APPSI
  • 2 Korban Laka Tunggal di Koridor PT RAPP Ternyata Karyawan BPR Dana Amanah Pelalawan
  • Polres Serdang Bedagai Gelar KRYD THM, Ciptakan Keamanan dan Ketertiban Wilayah Malam Hari
  • Klarifikasi Kepala BPJS Kesehatan Sergai Risdamayani Sarumaha: Rujukan Pasien Emergency Ditegaskan Sesuai Indikasi Medis
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Dit Binmas Polda Sumut Lakukan Pembinaan Intensif Personel Bhabinkamtibmas di Wilayah Polres Sergai
    02 Kapolsek Binawidya Berkunjung Ke Pasar Baru Panam Bersilahturahmi  Deng Pedagang Dan Pengurus APPSI
    03 2 Korban Laka Tunggal di Koridor PT RAPP Ternyata Karyawan BPR Dana Amanah Pelalawan
    04 Polres Serdang Bedagai Gelar KRYD THM, Ciptakan Keamanan dan Ketertiban Wilayah Malam Hari
    05 Klarifikasi Kepala BPJS Kesehatan Sergai Risdamayani Sarumaha: Rujukan Pasien Emergency Ditegaskan Sesuai Indikasi Medis
    06 Kebakaran Maut di Labuhan Bilik: Luka Tak Sekadar Terbakar, Keluarga Minta Polisi Buka Semua Fakta
    07 Kepala BPJS Kesehatan Sergai Belum Beri Penjelasan Substantif, Transparansi Rujukan Pasien Emergency Dipertanyakan
    08 RSUD Kumpulan Pane Tegaskan Tidak Pernah Menolak Pasien, Klarifikasi Isu Viral Dugaan Penolakan
    09 Upacara Pemakaman Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH Berlangsung Khidmat di Sei Rampah
    10 Polsek Dolok Masihul Amankan Tiga Buruh Bangunan, Dua Batang Diduga Pohon Ganja Ditemukan di Dapur Rumah
    11 22 Tahun Pemekaran Sergai, Warga Naga Raja I dan Panglong Masih Terjebak Jalan Lumpur Sejak Zaman Kemerdekaan
    12 Pasien BPJS Emergency Terkendala Rujukan, Respons Kepala BPJS Sergai Dinilai Minim Klarifikasi
    13 Diduga Kepsek SMAN 2 Kampar Hambat Pembangunan Koperasi Merah Putih, Warga Angkat Bicara Ada dengan Kepsek Ini
    14 Kapolres Sergai Hadiri Rapat Paripurna Hari Jadi ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai
    15 Pasien BPJS Alami Kendala Rujukan, Puskesmas Desa Pon Tak Terbitkan Rujukan Lanjutan
    16 Mengawali Tahun 2026 dengan Kasih, Warga Jemaat BNKP Pos Pelayanan Sei Rampah Berbagi Berkat untuk Anak Panti Asuhan Damai Indah
    17 Polres Serdang Bedagai Gelar Upacara Kenaikan Pangkat 51 Personel Periode Januari 2026
    18 Kapolres Sergai Lakukan Pengecekan Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026
    19 BAPENDA ROHIL AJAK MASYARAKAT BAYAR PAJAK TEPAT WAKTU, DUKUNG PEMBANGUNAN DAERAH
    20 Polres Sergai Gelar Apel Pengamanan Malam Tahun Baru 2026, Tekankan Kondusivitas dan Kepedulian Sosial
    21 Satreskrim Polres Sergai Ungkap Kasus Peredaran Uang Palsu, Sita Ratusan Lembar Pecahan Rp100 Ribu
    22 Kapolres Sergai Pimpin Rilis Akhir Tahun 2025, Paparkan Kinerja dan Capaian Penegakan Hukum
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © OPSINEWS.COM | Transformasi untuk Publik